PENYEBAB KUTU RAMBUT YANG HARUS DIKETAHUI

Kutu rambut yang ada dikepala seseorang bisa menimbulkan efek gatal pada kulit kepala dengan resiko terberatnya adalah iritasi kulit kepala. Kutu rambut juga tetap hidup meski dilakukan keramas pada bagian kepala, untuk membersihkan kutu rambut pada kepala biasanya membutuhkan waktu yang cukup lama serta perlakuan yang konsisten. Sebelum kita mengalami adanya kutu rambut pada kepala, sebaiknya kita kenali terlebih dahulu faktor-faktor apa saja yang dapat menimbulkan telur dan kutu rambut di kepala.

Usia

Usia menjadi salah satu faktor penyebab timbulnya kutu rambut atau telur kutu pada seseorang. Anak-anak atau remaja yang berada dalam masa pubertas hingga dewasa muda cenderung lebih rentan akan resiko terkena kutu rambut, hal ini disebabkan karena tingginya aktifitas anak-anak atau remaja serta intensitas untuk bertemu dengan banyak orang.

Jenis kelamin

Wanita juga cenderung lebih banyak terkena resiko dihinggapi kutu rambut daripada laki-laki. Hal ini disebabkan karena rambut wanita yang umumnya panjang akan menjadi sarang empuk bagi kutu rambut untuk dapat berkembang biak dengan cepat.

Menginap di tempat lain

Kutu rambut juga bisa didapat karena menginap di rumah orang, dalam sebuah kegiatan camping atau kegiatan lain yang bukan merupakan rumah seseorang. Resiko untuk tertular terjadi ketika beberapa orag tidur bersama-sama dalam suatu tempat, kutu rambut dapat berjalan dan menempel dari rambut seseorang menuju kepala orang lain.

Kontak fisik pada bagian kepala

Adanya kontak fisik antara dua kepala seseorang juga bisa menjadikan kutu rambut dapat muncul dalam kepala seseorang, secara langsung kutu rambut akan menempel dan menghinggapi rambut pada kepala yang berdekatan dan tanpa disadari kutu rambut sudah hinggap dan beranak pinak pada kepala yang sebelumnya tidak ada kutu rambutnya.

Berbagi barang-barang pribadi

Berbagi barang-barang pribadi juga dapat menjadi salah satu faktor penyebab timbulnya kutu rambut. Barang-barang seperti sisir, topi, atau penutup kepala lainnya bisa menjadi media penularan kutu rambut. Secara kasat mata memang hewan kutu tidak terlihat, namun telurnya juga akan tetap hidup pada alat-alat tersebut.

 

Scroll to top